04 Desember 2015

Ekspedisi Mahakam 14: AIr Terjun Long San

Di arah ke hilir dari Kecamatan Tabang masih ada air terjun yang tidak kalah menariknya dengan kedua air terjun sebelumnya.  Air terjun ini berada di kawasan Sungai Lunuk namun sudah masuk ke wilayah Desa Sido Mulyo.  Air terjun ini dikenal dengan air terjun long san, Air terjun di Longsan ini mempunyai kelebihan karena airnya yang jernih. Hal ini dimungkinkah oleh beberapa hal di antaranya karena litologi batuannya berupa napal dan batuan padat lainnya. Selain itu didukung oleh kondisi lingkungannya yang masih padat dengan tumbuhan hutan yang memiliki akar-akar yang besar dan dapat menjadi media penyaring lempung yang terbawa oleh air.  Air terjun memiliki ketinggian di lebih dari 20 meter dengan batu-batuan berbentuk lempengan berukuran besar di bagian muaranya. 



            Agak sedikit sulit mencari jalur masuk ke air terjun ini selain letaknya yang cukup jauh dari tepi sungai Belayan, kerimbunan hutan tropis membuat kami agak sedikit kerepotan untuk mencari jalan masuk ke arah air terjun ini meskipun beberapa orang yang kebetulan kami temui sudah memberitahunya.  Atas kebaikan dua anak muda yang tengah mencari ikan kami ditunjukkan ke lokasi bahkan mengingat kapal kami tidak bisan terus masuk ke dalam anak sungai mereka menawarkan perahu mereka untuk menghantarkan kami ke sana.  Ya untung saja memang jalan menuju lokasi semakin ke dalam semakin sempit demikian pula kedalamannya sungainya semakin dangkal sudah pasti perahu motor kami akan tidak mampu melaluinya.  Namun begitu kami sampai ke lokasi air terjun Long san ini terus terang kami disuguhi panorama yang sama sekali berbeda dengan kedua air terjun sebelumnya.  Air terjun mengalir tidak terlalu deras dari sela sela batu monolith besar tiada henti sungguh menyenangkan melihatnya.   

Tidak ada komentar: